Tanya Jawab Maslam 

Pertanyaan Yang Sering Ditanyakan

Berapa biaya untuk menggunakan aplikasi ini?

Aplikasi ini benar-benar gratis! Tidak ada biaya yang terkait dengan penggunaan Maslam, termasuk fasilitas pendampingan dan bantuan teknis.

Apakah Maslam aman digunakan?

Ya, Maslam dirancang dengan keamanan yang tinggi. Kami mengambil langkah-langkah keamanan modern.

⁠Bagaimana cara saya mendaftar

Silakan mendaftarkan masjid Anda melalui link berikut: https://bit.ly/maslam_registration. Pihak Maslam akan menghubungi Anda melalui WhatsApp untuk proses konfirmasi.

Platform Apa yang Digunakan oleh Maslam?

Maslam menyediakan dua platform utama untuk memenuhi kebutuhan pengguna, platform web dan juga mobile apps.

Maslam FAQ

1.⁠ ⁠Apa itu Maslam?

Maslam singkatan dari Masajid Al Alam yang artinya "Masjid Seluruh Dunia" adalah aplikasi ERP yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan pengelolaan Masjid. ERP sendiri merupakan singkatan dari Enterprise Resource Planning, suatu sistem perangkat lunak yang dirancang untuk mengintegrasikan dan mengelola berbagai aspek operasional suatu organisasi. Dengan kata lain, Maslam tidak hanya dirancang untuk menangani tugas-tugas administratif biasa di masjid, tetapi juga untuk menyatukan berbagai aspek operasional seperti keuangan, manajemen ziswaf, aset, inventaris, dan sebagainya dalam satu platform terpadu.

2. Apa saja fitur utama Maslam?

Maslam dilengkapi dengan sejumlah fitur kunci yang meliputi:

1. Dashboard Aplikasi:

Menampilkan cakupan menyeluruh dari aplikasi Maslam untuk pemantauan dan evaluasi yang efisien.

2. Data Master Masjid:

  • Profil masjid
  • List pemasok
  • List kreditur
  • List pengurus
  • List fasilitas masjid, dan lainnya.


3. Manajemen Kegiatan:

  • List pembicara
  • Kegiatan seperti shalat Jumat, kajian, seminar, dan lainnya.


4. Manajemen Jamaah:

  • List warga


5. Manajemen Aset:

  • List aset
  • Pembelian aset
  • Penyerahan aset
  • Pengembalian aset
  • Penghapusan aset, dan lainnya.


6. Manajemen Inventory:

  • List barang
  • List gudang
  • Pembelian inventori
  • Mutasi inventori
  • Penyesuaian inventory
  • Pemakaian inventori, dan lainnya.


7. Manajemen Ziswaf:

  • Mustahik
  • Projek
  • Kategori ziswaf
  • Bentuk ziswaf
  • Penerimaan ziswaf
  • Distribusi ziswaf, dan lainnya.


8. Manajemen Keuangan:

  • Kategori biaya
  • Kategori pendapatan
  • Kas/bank
  • Pinjaman masjid
  • Pendapatan lainnya
  • Pengeluaran masjid
  • Mutasi kas bank
  • Hutang
  • Pinjaman jamaah, dan lainnya.


9. Idul Fitri:

  • Master Idul Fitri
  • Jadwal tarawih
  • Informasi shalat Idul Fitri, dan lainnya.


10. Idul Adha:

  • Master Idul Adha
  • List hewan qurban
  • Tabungan kurban
  • Tracking status hewan qurban
  • Informasi shalat Idul Adha, dan lainnya.


11. Manajemen User:

  • User
  • Role
  • Audit trail
  • Change password


Pembaruan Berkala:

Aplikasi Maslam terus mengalami pengembangan untuk menyediakan fitur-fitur baru dan pembaruan berkala. Tim pengembang kami aktif bekerja untuk memastikan bahwa Maslam tetap memenuhi kebutuhan evolusi pengelolaan masjid dan memberikan pengguna pengalaman yang semakin baik. Para pengguna aplikasi akan secara otomatis mendapatkan akses ke fitur-fitur terbaru melalui pembaruan perangkat lunak secara berkala.

Fitur-fitur ini dirancang untuk memberikan dukungan menyeluruh dalam mengelola berbagai aspek operasional dan administratif di lingkungan masjid menggunakan aplikasi Maslam.

3. Tipe Masjid yang Bisa Menggunakan Aplikasi Maslam

Semua tipe masjid dapat menggunakan aplikasi Maslam. Mulai dari mushola, masjid biasa, masjid jami, masjid bersejarah, masjid perkantoran, masjid sekolah, masjid kampus, masjid raya, masjid agung, masjid nasional, masjid negara, dan berbagai tipe masjid lainnya dapat memanfaatkan fitur-fitur yang disediakan oleh aplikasi ini.

Maslam dirancang untuk menjadi solusi yang fleksibel dan dapat disesuaikan dengan berbagai kebutuhan dan skala masjid. Dengan demikian, aplikasi ini dapat digunakan oleh berbagai jenis masjid, baik yang berukuran kecil maupun besar, serta berbagai tujuan dan fungsi.

4. Bagaimana cara saya mengakses Maslam?

Anda dapat mengakses Maslam dengan mengikuti langkah-langkah berikut:

1. Mendaftarkan Masjid:

Silakan mendaftarkan masjid Anda melalui link berikut: https://bit.ly/maslam_registration Pihak Maslam akan menghubungi Anda melalui WhatsApp untuk proses konfirmasi.

2. Proses Konfirmasi:

Setelah pendaftaran, tim Maslam akan menghubungi Anda melalui WhatsApp untuk melakukan konfirmasi lebih lanjut.

3. Invite ke Grup Maslam:

Setelah konfirmasi, Anda akan diundang ke grup Maslam. Di grup ini, Anda dapat berinteraksi dengan pengguna lainnya dan mendapatkan dukungan dari tim Maslam dan juga komunitas.

4. Akses ke Data Simulasi:

Anda akan diberikan akses ke data simulasi atas masjid yang sudah didaftarkan. Ini memungkinkan Anda untuk berlatih dan memahami penggunaan Maslam dengan data simulasi.

5. Belajar Mandiri:

Sebelum proses training dilakukan bersama kami, silakan belajar mandiri melalui tutorial YouTube yang sudah disiapkan oleh pihak Maslam. Tutorial ini dirancang untuk membantu anda memahami fungsi-fungsi dasar dan utama dari aplikasi.

6. Pendampingan Live:

Setelah Anda selesai belajar mandiri, tim Maslam akan menjadwalkan sesi pendampingan live untuk memberikan panduan lebih lanjut dan memastikan bahwa Anda dapat menggunakan Maslam secara efektif sesuai kebutuhan masjid Anda.

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Anda dapat dengan mudah mengakses dan memanfaatkan fitur-fitur Maslam untuk pengelolaan masjid yang lebih efisien.

5. Platform Apa yang Digunakan oleh Maslam?

Maslam menyediakan dua platform utama untuk memenuhi kebutuhan pengguna:

Web Apps:

Aplikasi web dirancang untuk penggunaan di komputer atau laptop. Dapat diakses melalui browser seperti Edge, Chrome, atau Safari. Memberikan kenyamanan dalam penggunaan, terutama untuk input data administratif yang biasanya dilakukan oleh pihak DKM (Dewan Kemakmuran Masjid). Memungkinkan input data yang efisien dan pengelolaan administratif yang akurat.

Mobile Apps:

Aplikasi mobile tersedia untuk sistem operasi Android dan Apple. Difokuskan pada pihak jamaah, memberikan kemudahan akses di ujung jari. Fitur mencari masjid terdekat, mencari mustahik terdekat, dan melihat laporan keuangan masjid yang terdaftar sebagai jamaah. Memberikan notifikasi kegiatan seperti kajian, shalat Idul Fitri, shalat Idul Adha, serta informasi terkait. Memfasilitasi pendaftaran tabungan qurban, pengecekan saldo tabungan qurban, dan pelacakan status hewan qurban. Aplikasi mobile Maslam dijadwalkan untuk dirilis pada tahun 2024, memastikan pengalaman pengguna yang lebih baik dan peningkatan fungsionalitas. Dengan menyediakan dua platform ini, Maslam berusaha untuk memenuhi kebutuhan beragam pengguna, baik dari sisi administratif masjid maupun kebutuhan individu jamaah yang lebih mobile.

6. Apakah Maslam aman digunakan?

Ya, Maslam dirancang dengan keamanan yang tinggi.

Kami mengambil langkah-langkah keamanan modern, termasuk:

Pengaturan Akses Berbasis Peran: Pengguna diberikan akses sesuai peran mereka dalam pengelolaan masjid, mengurangi risiko pengaksesan tidak sah.

Program Bug Hunter: Maslam aktif berpartisipasi dalam program bug hunter, di mana para ahli keamanan independen dapat melaporkan dan mendeteksi potensi kerentanan keamanan. Ini membantu kami memastikan keamanan aplikasi dari perspektif eksternal.

Backup Harian: Database Maslam di backup setiap hari dan disimpan di tempat terpisah. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa data masjid Anda dapat dipulihkan dengan cepat dan tepat jika terjadi suatu kejadian yang tidak diinginkan.

Kami berkomitmen untuk memberikan lingkungan yang aman dan andal bagi pengguna Maslam, serta terus melakukan upaya untuk meningkatkan keamanan aplikasi ini.

7. Penyimpanan Data Aplikasi Maslam

Aplikasi ini menyimpan data di cloud dan tidak mendukung penyimpanan on premise di masing-masing masjid. Keputusan ini diambil karena implementasi on premise di ribuan atau puluhan ribu masjid bisa menjadi tugas yang sangat rumit dan memakan waktu.

Dengan menggunakan penyimpanan di cloud, Maslam dapat memberikan akses yang cepat, skalabilitas, dan manajemen data yang lebih efisien. Hal ini memastikan pengguna dapat dengan mudah mengakses dan mengelola data mereka tanpa harus memikirkan infrastruktur teknis yang kompleks di masing-masing lokasi masjid.

8. Kemampuan Kustomisasi Aplikasi Maslam

Saat ini, kemampuan kustomisasi aplikasi Maslam untuk memenuhi keperluan masing-masing masjid masih terbatas. Namun, tujuan utama kami adalah memastikan bahwa aplikasi ini dapat digunakan sebanyak mungkin masjid. Meskipun belum memungkinkan kustomisasi yang mendalam sesuai keunikan setiap masjid, Maslam telah dirancang dengan fleksibilitas tinggi sehingga dapat mengatasi berbagai kebutuhan umum di dalam masjid.

Dengan pendekatan ini, kami berharap dapat menyediakan solusi yang efektif dan bermanfaat bagi sebanyak mungkin masjid, sambil terus meningkatkan dan memperluas fitur-fitur yang tersedia.

9. Apakah masjid lain bisa melihat data masjid saya?

Tidak, Maslam dirancang dengan sistem hak akses yang ketat. Setiap masjid memiliki hak akses yang terpisah dan terkendali dengan baik. Ini berarti bahwa data masjid Anda hanya dapat diakses oleh pihak yang memiliki izin dan hak akses yang sah.

Dengan penerapan sistem hak akses ini, privasi dan keamanan data masjid Anda dijaga dengan baik. Masjid lain tidak dapat melihat atau mengakses data dari masjid Anda, memastikan bahwa informasi yang sensitif tetap bersifat pribadi dan terlindungi.

10. Apakah pihak Maslam bisa melihat data masjid saya?

Sejujurnya, pihak Maslam memiliki kemampuan untuk melihat data masjid Anda. Namun, penting untuk diingat bahwa kami bertanggung jawab menjaga kerahasiaan dan keamanan data Anda.

Kami mengambil serius kewajiban untuk melindungi informasi yang disimpan dalam aplikasi. Perlu dicatat bahwa meskipun kami dapat melihat data masjid, password pengguna dienkripsi satu arah, yang berarti kami tidak dapat melihat atau mendapatkan akses ke password pengguna. Ini dirancang untuk menjamin tingkat keamanan yang tinggi dan memberikan kepercayaan kepada pengguna bahwa informasi login mereka tetap aman.

Kami berkomitmen untuk menjaga kerahasiaan data masjid Anda dan mengambil semua langkah yang diperlukan untuk melindungi privasi dan keamanan informasi yang disimpan dalam platform Maslam.

11. Berapa biaya untuk menggunakan aplikasi ini?

Aplikasi ini benar-benar gratis! Tidak ada biaya yang terkait dengan penggunaan Maslam, termasuk fasilitas pendampingan dan bantuan teknis. Kami berkomitmen untuk menyediakan alat yang bermanfaat dan berguna bagi masjid tanpa membebankan biaya kepada penggunanya.

Sebagai tambahan, pihak Maslam juga menyediakan layanan pendampingan secara gratis. Tim kami siap membantu Anda memahami dan menggunakan aplikasi ini dengan optimal, sehingga Anda dapat memaksimalkan manfaatnya sesuai kebutuhan masjid Anda.

Kami yakin bahwa dengan menyediakan Maslam secara gratis, kami dapat mendukung kemajuan dan efisiensi pengelolaan masjid di berbagai komunitas tanpa hambatan finansial.

12. Darimana pendanaan Maslam berasal?

Pendanaan Maslam berasal dari para anggota komunitas CITCOM (C-Level IT Community). Mereka tidak hanya berperan sebagai donatur finansial, tetapi juga sebagai kontributor aktif yang menyumbangkan berbagai bentuk dukungan, seperti:

Kontribusi finansial: Anggota komunitas menyumbangkan dana untuk pengembangan dan pemeliharaan aplikasi Maslam.

Sumber daya manusia: Berbagai anggota komunitas menyumbangkan waktu dan tenaga mereka sebagai pengembang, tester, dan dalam peran lainnya.

Keilmuan: Anggota komunitas berbagi pengetahuan dan keahlian mereka dalam pengembangan dan pengelolaan aplikasi.

Pikiran: Ide-ide dan umpan balik dari komunitas membantu dalam pengembangan dan peningkatan berkelanjutan Maslam.

Tempat dan sumber daya lainnya: Beberapa anggota komunitas mungkin juga menyediakan fasilitas, infrastruktur, atau sumber daya lain yang dibutuhkan untuk pengembangan Maslam.

Dengan kolaborasi dari berbagai lapisan komunitas, Maslam dapat terus dikembangkan dan disediakan secara gratis untuk mendukung pengelolaan masjid di berbagai tempat. Ini merupakan contoh bagaimana kerjasama komunitas dapat menciptakan solusi yang bermanfaat bagi masyarakat.

13. Apakah Maslam akan menerima donasi diluar member CITCOM?

Ya, Maslam memiliki kebijakan untuk menerima donasi dari pihak yang bukan anggota CITCOM. Dan saat ini, Maslam sudah membuka pintu untuk penerimaan donasi dari pihak eksternal untuk kebutuhan dan strategi pengembangan aplikasi.

Perlu diingat bahwa donasi di sini merujuk pada sumbangan sukarela tanpa patokan nilai tertentu. Ini berbeda dengan biaya langganan, di mana akses ke aplikasi dapat ditutup jika biaya tersebut tidak dibayarkan. Saat ini, Maslam tetap berkomitmen untuk menyediakan layanan secara gratis dan membuka peluang donasi untuk mendukung kelangsungan dan pengembangan masa depan aplikasi ini.

14. Apakah Maslam akan menerima investor bisnis?

Tidak, Maslam memiliki kebijakan untuk tidak menerima investasi pihak lain yang memiliki kepentingan bisnis. Keputusan ini diambil untuk menjaga keamanan dan kerahasiaan data masjid.

Dengan tidak melibatkan investor eksternal, kami dapat memastikan bahwa data masjid tetap aman dan tidak digunakan untuk kepentingan bisnis. Keamanan dan privasi data pengguna Maslam tetap menjadi prioritas utama, dan kebijakan ini dirancang untuk menjaga integritas dan tujuan awal pengembangan aplikasi ini sebagai alat yang bermanfaat untuk pengelolaan masjid.

15. Apa bentuk legal entity dari Maslam?

Bentuk legal entity dari Maslam adalah yayasan. Sebagai yayasan, Maslam beroperasi sebagai lembaga non-profit yang memiliki fokus pada penyediaan layanan yang bermanfaat bagi komunitas, khususnya dalam pengelolaan masjid. Pendekatan ini menunjukkan komitmen Maslam untuk memberikan solusi yang terbaik untuk kebutuhan pengguna tanpa mempertimbangkan keuntungan finansial sebagai prioritas utama.

16. Orang-orang Dibalik Maslam

Gerakan ini dipimpin oleh Syssetiadi, yang juga menjabat sebagai CEO dari Siven Teknologi Informasi. Beliau tidak hanya sebagai penggerak utama di Maslam, tetapi juga menjabat sebagai Ketua CITCOM (C-Level IT Community), sebuah komunitas IT yang diwakili langsung oleh para C-level dari masing-masing perusahaan IT terkemuka.

Syssetiadi ditemani oleh beberapa tokoh kunci yang turut aktif dalam pergerakan ini, antara lain:

  • Setyagus Sucipto CEO dari iCreativeLabs
  • Eka Sutresna CEO dari Bounga Solusi Informatika
  • Umar Alhabsyi CEO dari Millennia Solusi
  • Yogi Arjan COO dari Walden Global Services
  • Chalid Kurdi CHRO dari Walden Global Services - 
  • Andri Kurniawan CEO dari Jagad Kreatif Nusantara
  • Sriyanto Massri CEO dari Neuronworks Indonesia
  • Hasan Taufig CBDO dari Swamedia Informatika
  • Deddy Novrandianto CEO dari Motiolabs Digital Indonesia
  • Ahmad Karamah CEO dari Trinix System Indonesia
  • Pringgo Digdo CEO dari Cyber Army Indonesia.


Mereka bersama-sama membentuk tim yang kompeten dan berkomitmen untuk mengembangkan serta mendukung keberhasilan Maslam dalam menyediakan solusi pengelolaan masjid yang efisien dan bermanfaat.